Minggu, 19 Maret 2017

PC IMM Kotim: Gelar DAM Nasional perdana 4 hari lagi!


Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah merupakan organisasi dakwah dan kader. Sebagai aktivis dakwah, maka aktivitas-aktivitas dakwah pun senantiasa harus dibudayakan. Dakwah dalam Muhammadiyah tidak monoton berbicara dalam Masjid dan khutbah. Pengamalannya harus lebih luwes dan kekinian, misalnya dengan pemanfaatan media sosial.
Selanjutnya, sebagai organisasi kader, IMM memang selayaknya melakukan perkaderan baik secara formal maupun non formal. Kader merupakan aset ikatan yang musti dijaga dan dirawat, dalam artian merawat pemikiran/intelek, memupuk nilai-nilai religius kader dan sisi kepekaan sosialnya.
Mengingat amanat Ketua Umum DPP IMM ketika pelantikan DPD IMM Kalimantan Tengah beberapa bulan silam, yaitu beliau berpesan bahwa IMM Kalimantan Tengah silahkan fokus pada ranah perkaderan dan konsolidasi. Amanat ini tentu menjadi komitmen bersama bagi kader Kalimantan Tengah, khususnya PC IMM Kotim. Sesuai dengan program kerja yang dirumuskan oleh Bidang Kader, maka pelaksanaan DAM Nasional oleh PC IMM Kotim dirasa perlu dilaksanakan.
Menjelang 4 hari pelaksanaan DAMNAS ini, yaitu tanggal 24-28 Maret 2017, tentu banyak harapan yang dipanjatkan, PC IMM Kotim berharap kegiatan perkaderan ini dapat memberikan gelombang semangat untuk menegakkan panji-panji merah marun di tanah Borneo. DAMNAS diharapkan dapat mencetak kader-kader pimpinan yang siap mengisi kekosongan pimpinan saat ini, hingga IMM Kotim mampu menuju struktur organisasi yang ideal sesuai harapan AD/ART.
Lebih substansi lagi, DAMNAS ini diharap mampu membentuk kader dengan daya nalar yang tinggi dan kritis, memiliki semangat intelek, membudayakan minat baca dan menulis, serta mampu membangun nuansa ilmiah dimana pun mereka berada.
Banyak asa yang memuncak, semoga ini menjadi stimulus bagi PC IMM Kotim untuk mengeksekusi jalannya DAMNAS dengan penuh faedah.

Anggun dalam Moral, Unggul dalam Intelektual

Billahi fii sabilil haq, fastabiqul khoiroot

Oleh: IMMawati Ayu Oktarizza (Ketua Umum PC IMM Kotim)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bahasa Sampit dan Kaum Milenial (dalam buku Kata Milenial tentang Bahasa Sampit)

Menjadi salah satu anak muda yang lahir dengan menyandang predikat generasi milenial, memang sangat beruntung. Kemampuan multitasking yan...